Pondok Pesantren Sebagai Lembaga Pembentuk Generasi Muslim yang Berkarakter di Desa Kesilir, Wuluhan, Jember

Authors

  • Alisah Belgis Lusiana Universitas Terbuka Author
  • Romi Mesra Universitas Negeri Manado Author

Keywords:

Pondok Pesantren, Lembaga, Generasi Muslim, Karakter

Abstract

Lembaga keagamaan yang mengajarkan serta mengembangkan dan menyebarkan agama Islam serta memiliki ciri khas tersendiri yaitu dimana para siswanya tinggal bersama dan belajar di bawah bimbingan seorang kyai dapat disebut dengan pondok pesantren. Bukan hanya kecerdasan intelektual yang didapatkan oleh para santri,namun kecerdasan secara emosional dan juga spiritual akan berkembang pada perilaku para santri sehingga menjadikan santri yang memiliki akhlak yang mulia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui lebih jelas tentang Lembaga pendidikan pondok pesantren di desa Kesilir, Untuk mengetahui Karakter-karakter santri di Pondok pesantren Desa Kesilir, Untuk menganalisis metode  yang dilakukan  dalam pembelajaran di pesantren. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pondok pesantren merupakan salah satu  Pendidikan berbasis agama yang bisa  membentuk generasi  muslim yang berkarakter dengan menggunakan pola asuh dan metode-metode yang efisien sehingga dapat menanamkan Nilai – nilai karakter yang baik pada santri.

Published

2024-03-11

How to Cite

Lusiana, A. B., & Mesra, R. (2024). Pondok Pesantren Sebagai Lembaga Pembentuk Generasi Muslim yang Berkarakter di Desa Kesilir, Wuluhan, Jember. ETIC (EDUCATION AND SOCIAL SCIENCE JOURNAL), 1(3), 177-190. https://naluriedukasi.com/index.php/eticjournal/article/view/18